Intel: Masa Depan Ada di "Bahasa Tubuh"

Kompas.com - 05/06/2013, 19:04 WIB
Oik Yusuf

Penulis

TAIPEI, KOMPAS.com - Impian tentang komputer yang bisa dikendalikan lewat berbagai macam "bahasa tubuh" seperti gerakan tangan, suara, pengenalan wajah, bahkan suhu badan sudah ada sejak lama. Tak lama lagi, boleh jadi hal tersebut bakal segera terwujud dan menjadi bagian dari keseharian pengguna komputer.

Itulah yang hendak diwujudkan oleh Intel melalui konsep "Perceptual Computing" yang diusungnya, di mana komputer menggunakan berbagai macam sensor untuk mendeteksi input dari pengguna, dalam bentuk "bahasa tubuh" seperti tersebut di atas.

"Tujuan kami adalah menjadikan ini hal yang umum," ujar Direktur Solusi dan Produk Perceptual Computing Intel Anil Nanduri dalam sesi demonstrasi hari Rabu (5/6/2013), di sela-sela gelaran Computex 2013 di Taipei. Dia mencontohkan teknologi WiFi yang terasa asing bagi konsumen pada tahun 2003, tetapi berubah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari komputer mobile saat ini.

Baca juga: Dedi Mulyadi Temukan Sungai Dibeton Jadi Ruko: Giliran Banjir Nyalahin Gubernur

Perceptual Computing mendeteksi wajah, suara, gerakan tangan (hingga ke tiap jari secara individual) dan jarak tubuh pengguna, lalu mengubahnya menjadi berbagai jenis input yang bisa ditentukan oleh software yang dipakai.

Perangkatnya sendiri sudah terwujud antara lain dalam bentuk kamera 3D-depth sensing Creative SenZ3D yang juga diperkenalkan oleh Intel pada Computex tahun ini. Kamera tersebut mampu mendeteksi jarak pengguna mulai 3-36 inci serta memiliki cakupan pandangan selebar 85 derajat.

Teknologi perceptual computing bisa diaplikasikan ke dalam game. Intel sendiri telah bekerja sama dengan produsen game Portal 2 untuk yang sepenuhnya bisa dikontrol memakai gerakan tangan. Dalam sesi demo yang bertempat di Hotel Grand Hyatt itu, Nanduri juga menunjukkan sejumlah software dan game yang bisa dikontrol lewat suara, termasuk dari jenis augmented reality. 

Baca juga: Terungkap Identitas Penumpang Alphard Putih Saat Insiden Patwal Tendang Pemotor di Puncak

Halaman Berikutnya
Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya

China Bikin Chip Komputer yang 1.000 Triliun Lebih Kencang dari Superkomputer Terkuat Saat Ini

China Bikin Chip Komputer yang 1.000 Triliun Lebih Kencang dari Superkomputer Terkuat Saat Ini

Hardware
5 HP Lipat di Indonesia, Harga Rp 20 Jutaan

5 HP Lipat di Indonesia, Harga Rp 20 Jutaan

Gadget
Cara Melihat Password WiFi di HP Android dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Password WiFi di HP Android dengan Mudah dan Praktis

e-Business
HP Tahan Banting Oppo A5 Pro 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 3 Jutaan

HP Tahan Banting Oppo A5 Pro 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 3 Jutaan

Gadget
Sirkuit Balapan AI Semakin Tajam! Apakah Manus AI Segera Gantikan ManusIA? (Bagian I)

Sirkuit Balapan AI Semakin Tajam! Apakah Manus AI Segera Gantikan ManusIA? (Bagian I)

Internet
Miliaran Perangkat IoT di Seluruh Dunia Terancam Celah Chip Bluetooth

Miliaran Perangkat IoT di Seluruh Dunia Terancam Celah Chip Bluetooth

Internet
Spesifikasi PC untuk Main 'Split Fiction', Game Multiplayer Mirip 'It Takes Two'

Spesifikasi PC untuk Main "Split Fiction", Game Multiplayer Mirip "It Takes Two"

Game
Spesifikasi Xiaomi 15 di Indonesia, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

Spesifikasi Xiaomi 15 di Indonesia, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

Gadget
Cara Tambahkan Musik di Status WhatsApp Mudah Tanpa Aplikasi Ketiga

Cara Tambahkan Musik di Status WhatsApp Mudah Tanpa Aplikasi Ketiga

Software
Kreator Konten Wajib Tahu, Ini Waktu Terbaik Posting di IG, TikTok, dkk

Kreator Konten Wajib Tahu, Ini Waktu Terbaik Posting di IG, TikTok, dkk

Internet
Tabel Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Pro di Indonesia, Harga 7 Jutaan

Tabel Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Pro di Indonesia, Harga 7 Jutaan

Gadget
30 HP Terbaru untuk Menyambut Lebaran 2025, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

30 HP Terbaru untuk Menyambut Lebaran 2025, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Gadget
Microsoft Siapkan PC Gaming Handheld Xbox Tahun Ini

Microsoft Siapkan PC Gaming Handheld Xbox Tahun Ini

Gadget
Xiaomi Redmi Note 14S Rilis, Redmi Note 13 Pro yang Dipasangi Android 15

Xiaomi Redmi Note 14S Rilis, Redmi Note 13 Pro yang Dipasangi Android 15

Gadget
4 Trik Membuat Tulisan Arab untuk Dijadikan Stiker Ramadhan di WhatsApp

4 Trik Membuat Tulisan Arab untuk Dijadikan Stiker Ramadhan di WhatsApp

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Trump Perintahkan Militer AS Serang Houthi di Yaman, 15 Orang Tewas
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Continue with Google Continue with Google
atau